STRATEGI FORUM KOORDINASI PENCEGAHAN TERORISME (FKPT) ACEH DALAM MEMBENDUNG TERORISME DI KOTA BANDA ACEH
Abstract
Kerusakan yang ditimbulkan dari terorisme semakin meningkat seiring dengan pengaruh kemajuan teknologi informasi dan komunikasi yang disalahgunakan oleh para pelaku teror untuk menyebar ideologi secara cepat dan mudah ke seluruh daerah di berbagai penjuru dunia. Hal ini diperlukan strategi khusus dalam penanganan tindak terorisme yang sedang marka terjadi. Salah satu peran dan fungsi diberikan kepada Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FLPT) dalam menjalankan perannya. Kajian ini mencoba untuk mengetahui bagaimana strategi FKPT Aceh dalam membendung terorisme di Kota Banda Aceh, serta apa saja peluang dan tantangan FKPT Aceh dalam menerapkan strategi membendung terorisme di Kota Banda Aceh. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif analitis. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan tahap pengumpulan data, reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa FKPT Aceh telah memberikan strategi dalam membendung terorisme dengan cara melakukan program-program kegiatan berupa sosialisasi, pelatihan, masuk kepada kelompok-kelompok diskusi, membuat kajian-kajian, membuat agen perdamaian, dan kegiatan-kegiatan lainnya. Adapun peluang yang didapatkan oleh FKPT Aceh adalah terdapat respon yang baik pada tokoh masyarakat, pada tingkatan masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan budaya. Sedangkan tantangan yang dihadapi FKPT Aceh seperti keterbatasan jumlah pengurus, pendanaan, regulasi, minimnya pemahaman di masyarakat dan kurangnya kesadaran dalam memerangi terorisme.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Amin Widjaja Tunggal, Manajemen Suatu Pengantar, Jakarta: Rineka Cipta, 1993.
Arjulin, Peran Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) dalam Pencegahan Paham Radikalisme dan Terorisme di Sumatera Selatan, Palembang, 2018.
Atom Ginting Munthe, Terorisme: Gejala Kriminal Media Mutakhir, Jurnal Hukum Pro Justisia, Januari 2017, volume. 25 no. 1.
Badan Pusat Statistik Kota Banda Aceh, Banda Aceh dalam Angka Tahun 2010.
Chaider S, Bamualim, Ridwan Al-Makassary, Nexus Antara Fundamentalisme Islam dan Terorisme, jurnal millab vol. VI. No. 1, Agustus 2006.
Damailah Indonesiaku, Tantangan FKPT Mencegah Radikal Terorisme di Daerah, diakses pada tanggal 22 November 2019.
Dwina Elfika Putri, Upaya Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) dalam Mencegah Tindak Pidana Teroeisme di Provinsi Sumatera Utara, Medan, 2018.
Haris Herdiansyah, Metodologi Penelitian Kualitatif, Jakarta: Selemba Humanika, 2012.
Ismail Solihin, Manajemen Strategik, Jakarta: Penerbit Erlangga, 2012.
J. Winardi, Enterpreneur dan Enterpreneurship, Jakarta: Kencana, 2004.
Jabir Qamihah, Musuh-Musuh Islam, Jakarta: Qisthi Press, 2005.
James A.F Stoner, Alfonsus Sirait, Manajemen, Jakarta: Erlangga, 1996.
KOMPASIANA, di akses pada tanggal 13 Oktober 2019
KOMPASIANA, diakses pada tanggal 15 Oktober 2019
KOMPASIANA, diakses pada tanggal 6 Oktober 2019
Lexy J. Moleong, Mertode Penelitian Kualitatif, Bandung: PT. Remaja Rosdakrya, 2005
Muh. Arif setiawan, Kriminalisasi Terorisme di Indonesia Era Globalisasi, jurnal hukum, vol. 9
Muhammad Mustofa, Memahami Terorisme Suatu Perspektif Kriminologi, Jurnal Kriminologi Indonesia vol. 2 no. III Desember 2002.
Philip Kotler, Manajemen Pemasaran jilid 1, Jakarta: Indeks, 2005.
Rosady Ruslan. Metode Penelitian Publik Relations dan Komunikasi, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2006.
Ruslan Ranggong, Hukum Pidana Khusus, Jakarta: Penerbit Kencana, 2016.
Sugiono, Metode Penelitian Kombinasi (Mixed Methods), Bandung: Alfabeta, 2014
Tb. Ronny R. Nitibaskara, Terorisme Sebagai Kejahatan Penuh Wajah: Suatu Tinjauan Kriminologis dan Hukum Pidana, Jurnal Kriminologi Indonesia, Vol 2, Desember, 2002
Z. Heflin Frinces, Strategi Memenangkan Perang Bisnis, Yogyakarta: Mida Pusaka, 2007
Wawancara
Hasil wawancara dengan bapak Arif Ramdan selaku Ketua Bidang Media Massa, Hukum dan Humas pada hari jum’at tanggal 4 Oktober 2019
Hasil wawancara dengan bapak Fakhri selaku Ketua Bidang Agama, Sosial dan Budaya pada hari rabu tanggal 29 Januari 2020
Hasil wawancara dengan bapak Hasbi Amiruddin selaku ketua FKPT Aceh pada hari rabu tanggal 9 Oktober 2019
Hasil wawancara dengan bapak Mukhlisuddin Ilyas selaku Ketua Bidang Penelitian dan Pengkajian pada hari sabtu tanggal 12 Oktober 2019
Hasil wawancara dengan bapak Yudi Zulfahri selaku Direktur Jalin Perdamaian pada hari senin tanggal 4 November 2019
Hasil wawancara dengan ibuk Amrina Habibi selaku Ketua Bidang Perempuan dan Anak pada hari kamis tanggal 3 Oktober 2019
Pedoman Umum Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme di Daerah
DOI: http://dx.doi.org/10.22373/al-idarah.v4i1.13128
Refbacks
- There are currently no refbacks.